‘SEHATKAN ALAM, SEHATKAN KEHIDUPAN’ DI HBLH IKAHIMBI



SALAM LESTARI…!!!
Tuban, Peringatan hari bumi sedunia jatuh pada tiap 22 April . hari bumi pada awalnya bertujuan untuk meningkatkan apresiasi dan kesadaran mausia terhadap planet yang bernama bumi. Sekedar diketahui bersama, hari bumi pertama kali diteetapkan pada tahun 1970. Dicanangkan oleh seorang senator terkanal USA, Gaylord Nelson. Hingga saat ini pada tanggal tersebut rutin dilakukan kegiatan kelestarian.
Di Indonesia sendiri tak banyak dilakukan gerakan penghijauan pada tiap peringatan Hari Bumi. Justru yang sering Nampak ketika peringatan hari lingkungan hidup pada tanggal 5 Juni. Namun, realita itu tidak menyurutkan niat bagi jajaran Pengurus Badan Wilayah IKAHIMBI Jawa III Wilker V untuk melakukan langkah positif untuk bumi. Langkah nyata terbukti dengan dilaksanakan peringatan HBLH di kampus Universitas PGRI Ronggolawe Tuban pada tanggal 10-11 Mei 2014. Dimana dalam penyelenggaranya di koordinir oleh Forum Studi Ilmu Biologi (FSIB) dan Himpunan Mahasiswa Biologi Ronggolawe (HIMBIOR) yang bertindak sebagai Panlok. Dalam acara ini dihadiri oleh BPW, delegasi dan alumni yang berasal dari semua perguruan tinggi yang terdapat prodi biologi di Jawa Timur. Pelaksanaan ini berkah sinergitas antara semua pihak yang masuk dalam bingkai Ikahimbi Jawa III.
Jargon salam lestari dan salam konservasi yang senantiasa digaungkan para pengurus menjadi pecut untuk senantiasa aktif ke lingkungan. Tujuan utama dari diselenggarakannya agenda ini yaitu, untuk kelestarian lingkungan, keharmonisan kehidupan hayati, tridarma PT, komitmen dan tanggungjawab kita sebagai generasi terpelajar. Sehinnga jajaran dosen yang berada di lingkungan Kampus Unirow merespon positif. Dalam sambutannya jelas berpesan  kepada komponen Ikahimbi untuk senantiasa konsisten ke kelestarian lingkungan. Ini menjadi suntikan moral untuk kedepan jauh lebih baik.
Rangkaian kegiatan dimulai pukul 08.00 waktu setempat, diawali lagu Indonesia Raya dengan sambutan Ketua Pelaksana Iin Murtini (dept. Pengmas), dilanjut Korwil Moh. Ilham Pahlevy, diteruskan Kaprodi FKIP Pend. Biologi dan Dekan FMIPA Unirow terakhir doa. Usai pembukaan, Dekan FMIPA memberikan seminar bertemakan lingkungan dan pelatihan pembuatan sampah organic oleh dosen Universitas Sunan Bonang Tuban sekaligus aktivis lingkungan di Tuban. Acara tersebut dilangsungkan pada hari pertama di Kampus Unirow Tuban.
Sambutan oleh korwil

Setelah rampung rangkaian agenda di Kampus, semuanya bergegas menuju Ekowisata Mangrove Center Tuban (MCT) di Jenu Tuban. Perjalanan menggunakan angkot yang sudah disediakan panlok dan kendaraan jenis lain. Setiba di MCT ishoma sebentar dan beramah tamah dengan gugusan pohon bakau dan cemara di pesisir pantai Jenu. Agenda di MCT berkenaan dengan pemotifasian atas bakti ke lingkungan. Peserta disuguhi materi dari H. Ali Mansyur, S.Pd., S.Ag selaku CEO MCT. Beliau juga peraih Kalpataru dari Presiden SBY beberapa tahun silam dan narasumber acara Merajut Asa di Trans 7. Jajaran Menteri dan pejabat Negara tidak asing di MCT. Setiap bulan sering didatangi tamu-tamu penting dari dalam dan mancanegara dalam rangka pelestarian dan pengelolaan lingkungan. Pak Mansyur berpesan “Jadi apapun kamu, jadilah manusia yang berwawasan lingkungan”, terangnya. 
 
Aksi tanam mangrove
 
Aksi Bersih Pantai

Acara terus dipusatkan di Gazibu MCT mulai dari pendataan flora dan fauna, sarasehan, evaluasi, bakti lingkungan, tanam bibit mangrove, olahraga dan lain-lain. Rentetan agenda tersebut tidak lepas dari realisasi prokja di Departemen Penelitian dan Pengembangan (dept. litbang) dan departemen Pengabdian Masyarakat (dept. Pengmas). Semua berjalan dengan rencana awal, meskipun ada sedikit keterlambatan waktu. Namun, itu semua tidak membuat kita bermuram. Tetap satu tekat mengemban tanggung jawab lestarikan alam raya, untuk adil berfikir ikhlas berkarya.
        Acara ditutup hari minggu sekitar pukul 09.34 WIB di MCT. Dengan sambutan Ketua Pelaksana, Ketum FSIB, Ketum HIMBIOR, KORWIL Ikahimbi Jawa III, Ahmad Syauqi (mewakili alumni), delegasi HIMA, dan ditutup oleh doa yang dibacakan oleh Kepala Departemen PSDM.  
Peserta HBLH IKAHIMBI Tuban


0 komentar:

Posting Komentar